Pemutihan PKB Dirasakan Manfaatnya bagi Masyarakat Kaltim

Caption: Masyarakat saat membayar pajak PKB di Samsat

Swaramediakaltim.com – Pemutihan Pajak Kendaraan Bermotor (PKB) atas kepemilikan pribadi berupa pembebasan tunggakan dan denda merupakan salah satu Tunjangan Hari Raya (THR) bagi masyarakat Kalimantan Timur yang digelontorkan Gubernur Kaltim H Rudy Mas’ud (Harum) jelang Hari Raya Idulfitri 1446 H.

Kebijakan Gubernur Harum yang luar biasa ini sangat dirasakan manfaatnya oleh masyarakat dan berdampak bagi pendapatan daerah sendiri.

Kebijakan ini menuntut wajib pajak hanya membayar pajak tahun berjalan 2025 yang diberlakukan sejak 8 April 2025 selama tiga bulan kedepan.

Salah seorang yang merasakan manfaatnya adalah Agus Tiar (63 tahun), warga Desa Sepakat Kecamatan Loa Kulu, Kabupaten Kutai Kartanegara.

“Saya sangat bahagia atas keputusan Pak Gubernur Harum,” kata Agus dengan wajah bahagianya usai membayar PKB miliknya di UPTD Samsat Kutai Kartanegara, Sabtu 12 April 2025.

Pria yang berprofesi sebagai pekerja serabutan ini pun mengaku sudah menunggak pajak kendaraannya selama empat tahun.

“Tadi saya hanya diminta bayar Rp151.000. Pajak tiga tahun dan denda ndik (tidak) dibayar. Dihapus bunyi sida (kata petugas),” sebut Agus dengan logat Kutai-nya.

Meski murah PKB-nya per tahun, namun bagi pria berprofesi petani, terkadang mengojek dan buruh kasar ini, terasa sulit membayarnya.

“Iya mun ada pitis (kalau ada uang). Tapi mun pas lagi payah (tapi kalau tidak ada), payah jua hak nyawa bayarnya,” ungkapnya.

Kebahagiaan mendapat THR Gubernur Harum juga dirasakan Putri (mahasiswi) yang juga warga Tenggarong.

“Saya sangat terbantu ya dengan adanya pemutihan (bebas tunggakan dan denda) dari Pak Gubernur Harum,” ucapnya, dengan senyum penuh bahagia, usai melunasi PKB-nya.

Diakui Pengelola Layanan Operasional (PLO) Samsat Kutai Kartanegara Jumiati, bahwa sejak digelontorkan “THR Pemutihan PKB”, sangat banyak masyarakat yang datang menunaikan kewajiban pajak kendaraannya yang tertunggak.

“Kebijakan Pak Gubernur Harum disambut antusias masyarakat. Sejak hari pertama kerja (8 April), kantor kami penuh didatangi masyarakat wajib pajak yang ingin membayar PKB,” ujarnya.

Wajib pajak yang datang pun beragam tunggakan PKB-nya, dimana ada yang menunggak dari tahun 2003, 2008, 2013 hingga seterusnya.

“Istilahnya seperti barang-barang bahula (sangat lama/langka), surat-surat kendaraannya lenyek, rusak, robek-robek, keluar semua dengan adanya program Pak Harum ini,” bebernya.

Suatu terobosan yang tidak bisa disanggah, meski terlihat tidak memberi pendapatan bagi daerah (retribusi/pajak), namun sangat terasa positif bagi warga Benua Etam, Kalimantan Timur.(aya)

Loading

Related Posts

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Swaramediakaltim.com – Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Seno Aji didampingi Kepala BPKAD Kaltim H Ahmad Muzakkir, Kepala Inspektorat Wilayah Dr HM Irfan Prananta dan Dirut BPD Kaltimtara H Muhammad Yamin…

Loading

Continue reading
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Swaramediakaltim.com – Pemerintah Provinsi Kaltim menyambut baik sejumlah usulan untuk pengembangan daerah di Kaltim melalui pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB).  Usulan disampaikan langsung kepada Wakil Gubernur Kaltim H Seno Aji…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

Ketua Dewan Guru PB Inkanas Temui Wagub Kaltim

  • April 15, 2025
Ketua Dewan Guru PB Inkanas Temui Wagub Kaltim

Rudy Mas’ud Tindak Cepat Jalan Mahulu Amblas, Perbaikan Jalur Darat Dikebut Mulai Tahun ini

  • April 15, 2025
Rudy Mas’ud Tindak Cepat Jalan Mahulu Amblas, Perbaikan Jalur Darat Dikebut Mulai Tahun ini