Paslon Diamond Mesin Politiknya Kecil Perahu Pengikut Lebih Besar

SENDAWAR, Swaramediakaltim.com – Diiringi ribuan simpatisan pendukung pasangan Sahadi dan Alexander Edmond atau disingkat Diamond ini, telah resmi mendaftar sebagai calon Bupati dan Wakil Bupati Kabupaten Kutai Barat (Kubar) di kantor KPU Kubar, Selasa (27/8/2024).

Kedatangan pasangan Diomond ini disambut langsung oleh Ketua KPU Kubar, Rintar Pasaribu didampingi Komisioner bidang devisi lainnya, pada pukul 09.00 WITA pagi. Kedua paslon nampak mengenakan seragam kemeja kotak-kotak merah muda putih dan simpatisan menggunakan baju kemeja warna merah bertuliskan Diamond.

Usai seremoni penerimaan tamu, Ketua KPU meminta tim Liaison Officer (LO) menyerahkan berkas pendaftaran pasangan Diamond. Kemudian keduanya langsung menyerahkan berkas pendaftaran dan diterima oleh Ketua KPU Kubar, Rintar Pasaribu dan Komisioner Divisi Teknis Penyelenggaraan, Mukhtar Kusuma Atmaja.

Selain berkas pendaftaran secara fisik, keduanya juga menyertakan berkas yang diunggah ke aplikasi Silon untuk dilakukan verifikasi dan pengecekan secara daring terhadap semua berkas paslon pendaftar kandidat pertama di Pilkada Kubar.

Proses verifikasi berkas sekitar satujam lamanya, Ketua KPU Kubar Rintar Pasaribu menyatakan dokumen pencalonan dan syarat calon dianggap lengkap dan langsung diberikan surat pengantar untuk pemeriksaan kesehatan ke rumah sakit yang telah ditentukan pihak penyelengara.

Rintar Pasaribu menyebut, adapun jumlah dukungan untuk pasangan Diamond memenuhi syarat sesuai PKPU dan Putusan MK untuk memenuhi syarat pendukung minimal 10 persen suara sah dari partai pengusung.

“Dengan rincian Partai Hanura 8419 suara, Perindo 3.588 suara dan Partai Kebangkitan Nusantara sebanyak 291 suara, dengan jumlah total 12.298 suara sah. Berdasarkan hasil pemeriksaan dukungan tersebut, maka pendaftaran dinyatakan diterima,” terangnya.

Sementara Sahadi mengucapkan terimakasih kepada pihak KPU yang telah menerima berkas pendaftaran paslon Diamond, yang telah diverikasi dengan cermat serta diterima dan dinyatakan lengkap oleh KPU.

“Terimakasih dan mengucapkan syukur kepada tuhan, kami paslon Diamond bisa mendaftar sebagai calon kandidat Pilkada di KPU Kubar. Walaupun hanya didukung mesin partai politik yang kecil. Tetapi yang mengikuti perahu ini lebih besar,” tukas orasi perdana Sahadi di KPU Kubar.

Sahadi juga menceritakan perjuangan tim paslon Diamond sampai keputusan MK yang bisa menyelamatkan keduanya agar bisa masuk menjadi calon kandidat pada Pilkada 2024 di Kubar.

“Sehingga dengan mesin politik yang kecil kami bisa mendaftar sebagai kandidat di KPU Kubar. Sebab, isu yang beredar di masyarakat, salah satu kandidat akan melawan kotak kosong. Namun putusan MK di injuri time dan kami lolos masuk dalam kandidat Pilkada saat ini,” imbuh mantan Asisten III Setkab Kubar tersebut. (*)

Loading

Related Posts

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Swarmediakaltim.com – Dalam rangka persiapan pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2025 di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur menggelar sosialisasi Peraturan Kapolri (Perkap)…

Loading

Continue reading
Tim Jibom Brimob Polda Kaltim Lakukan Sterilisasi Lokasi Debat PSU Pilkada Kukar

Swaramediakaltim.com – Dalam rangka menjamin kelancaran dan keamanan Debat Publik Pasangan Calon Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada Kutai Kartanegara Tahun 2025, Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur mengerahkan kekuatan penuh melalui…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim