Diskominfo dan PWI Kubar Rapat Evaluasi Kerjasama Media Publikasi di Sendawar

SENDAWAR, Swaramediakaltim.com – Dinas Komunikasi dan Informatika (Kominfo) Kabupaten Kutai Barat (Diskominfo) Kubar, menggelar rapat evaluasi kerjasama pemerintah daerah dengan awak media yang tergabung di Persatuan Wartawan Indonesia (PWI Kubar), bertempat di aula rapat kerjasama Diskominfo Kubar, Selasa (9/10/2024).

Rapat tersebut dipimpin langsung Kepala Diskominfo Kubar Rustam, didampingi beberapa staf Diskominfo dan dihadiri Ketua PWI Kubar Alfian Nur, didampingi Bidang Kesejahteraan PWI Kubar, Bachtiar dan Lukman Hakim, Bendahara PWI Kubar Andreas Trisno Diva, serta anggota PWI Kubar dari wartawan media cetak maupung online.

Kadis Kominfo Kubar Rustam menyampaikan ucapan terimakasih atas kehadiran pengurus PWI Kubar dalam kegiatan rapat tersebut. Karena pentingnya produk jurnalis degan kehadiran awak media dalam penyebaran informasi kepada publik dan pimpinan.

“Rapat evaluasi kali ini membahas tentang peliputan dan penerbitan berita mengenai program kegiatan Pemerintah dan pembanguan di lingkup Pemda Kubar. Karean selama ini saya nilai kerjasama dengan media saat ini cukup baik, namun perlu ditingkatkan lagi, terutama penyebarluasan informasi kinerja OPD,” kata Rustam.

Menurut Rustam mengingat luas daerah dan banyaknya OPD di lingkup Pemkab Kubar, tidak semua kegiatan bisa terakomudir peliputannya melalui Diskominfo Kubar. Untuk itu peran media sangat penting, terutama PWI Kubar telah memiliki tim peliputan pembagian tugas jurnalis di lapangan.

“Kami sadar dengan keterbatasan dinas kominfo, jika melihat kegiatan yang variatif pada OPD, tidak semua kegiatan terjangkau, meskipun kami di Kominfo memiliki tim peliputan. Oleh karena itu kita butuh kerjasama dengan media yang resmi terdaftar di Dewan Pers,” jelasnya.

Dimana kedepannya dalam proses pengajuan kerjasama, pihak perusahaan media harus melakukan pengajuan kerjasama melalui katalog elektronik etalase produk belanja media, untuk selanjutnya melakukan pengajuan juga di Aplikasi Sistem Kendali Administrasi Media Diskominfo Online (SiKamdo).

“Hal tersebut juga merupakan wujud kepatuhan terhadap peraturan dari LKPP. Untuk itu silahkan teman teman media, bisa saling berkoordinasi dengan pejabat struktur yang terkait dengan kegiatan publikasi dan peliputan kegiatan Pemda Kubar. Untuk itu saya ucapkan terimakasih, semoga kerjasama publikasi ini bisa berlanjut di tahun berikutnya,” tuturnya.

Sementara Ketua PWI Kubar Alfian Nur, menjelaskan semua anggotanya yang tergabung di sejumlah perusahaan media berserifikasi dewan pers, untuk itu dirinya akan menjamin, kinerja wartawan dituntut professional dan independen untuk menghasilkan informasi yang objektif untuk kebutuhan semua pihak.

”Terimakasih atas kepercayaan dan kerjasamanya Diskominfo Kubar bersama awak media yang tergabung di PWI Kubar, untuk itu kami akan membentuk tim mengkafer semua pemberitaan Pemda Kubar, hingga pemerintahan tingkat Kecamatan dan Kampung yang ada di Kubar,” tegas Alfian.

Dirinya mengakui selama ini setiap OPD yang ada di Kubar, kurangnya mempublikasi kegiatan baik di luar daerah maupun didaerah tersebut. Sedangkan kinerja para unsur pimpinan maupun pejabat setempat harus diketahui publik dengan keterbukaan informasi di era digital saat ini.

“Sesuai dangan aturan yang ada, melalui kerjasama awak media terkait pemberitaan kinerja Pemda Kubar pada tahun anggaran APBD Perubahan 2024, dapat terpublikasi secara massif kepada masyarakat luas dan pihak terkait,” pungkasnya.

Diakhir kegiatan rapat tersebut, Ketua PWI Kubar Alfian Nur menyerahkan kelengkapan berkas kerjasama dua belas perusahaan media, dan daftar jumlah anggota PWI Kubar periode 2024-2027, diterima Kadis Kominfo Kubar Rustam didampingi pejabat pengadaan dan staf Diskominfo Kubar. (*Fjr)

Loading

Related Posts

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Swaramediakaltim.com – Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Seno Aji didampingi Kepala BPKAD Kaltim H Ahmad Muzakkir, Kepala Inspektorat Wilayah Dr HM Irfan Prananta dan Dirut BPD Kaltimtara H Muhammad Yamin…

Loading

Continue reading
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Swaramediakaltim.com – Wakil Bupati Kutai Barat H.Nanang Adriani,S.PKP.,M.Si, mendorong pihak pengelola SPBU dan APMS untuk melakukan kalibrasi rutin dan menjaga kualitas BBM yang disalurkan kepada masyarakat. Hal itu ditegaskannya saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) bersama Tim…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim