Satgas Operasi Nusantara Mahakam Gelar Apel Pasukan Kunjungan Presiden ke IKN

PENAJAM, Swaramediakaltim.com – Satgas Operasi Nusantara Mahakam menggelar apel pasukan di kawasan Istana Negara, Kecamatan Sepaku, Kabupaten Penajam Paser Utara dalam rangka persiapan pengamanan kunjungan kerja Presiden RI beserta Ibu Negara ke Ibu Kota Nusantara.

Apel yang dilaksanakan pada hari Rabu (11/9/2024) melibatkan personel gabungan dari TNI, Polri, dan instansi terkait lainnya.

Kompol Ahmad Tonangi yang pimpin apel gelar pasukan tersebut menjelaskan bahwa kegiatan ini merupakan bagian penting dari langkah-langkah preventif guna memastikan keamanan dan kelancaran selama kunjungan kerja Presiden RI.

Dengan pengamanan yang ketat, kunjungan tersebut diharapkan berjalan dengan aman dan lancar, serta memberikan dampak positif terhadap pembangunan di IKN.

TNI-Polri beserta instansi terkait lainnya berkomitmen untuk bekerja sama secara sinergis dalam menjaga stabilitas dan keamanan selama kunjungan kenegaraan ini.

Apel gelar pasukan ini menunjukkan kesiapan penuh seluruh elemen pengamanan untuk menghadapi berbagai potensi ancaman atau gangguan yang mungkin terjadi selama kunjungan Presiden dan Ibu Negara.

Satgas Operasi Nusantara Mahakam menekankan pentingnya koordinasi antar-lembaga untuk memastikan pengamanan di seluruh wilayah IKN, serta menjaga kenyamanan dan keselamatan seluruh pihak yang terlibat dalam kunjungan kerja tersebut. (*)

Loading

Related Posts

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Swarmediakaltim.com – Dalam rangka persiapan pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2025 di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur menggelar sosialisasi Peraturan Kapolri (Perkap)…

Loading

Continue reading
Rekayasa Lalu Lintas Efektif Tekan Kepadatan Arus Balik Lebaran 2025

Swaramediakaltim.com – Memasuki hari keenambelas pelaksanaan Operasi Ketupat 2025, Kepolisian Republik Indonesia mencatat sejumlah perkembangan penting terkait kondisi arus lalu lintas, angka kecelakaan, serta kebijakan rekayasa lalu lintas yang masih…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim