Beranda » Fredrick Edwin: Selamat Bertugas Letkol Inf Doni Fransisco di Bumi Sendawar

Fredrick Edwin: Selamat Bertugas Letkol Inf Doni Fransisco di Bumi Sendawar

Caption: Penyerahan cinderamata sebagai bentuk penghargaan, dari Bupati Fredrick Edwin dan Ketua TP PKK Kubar

Swaramediakaltim.com – Pemerintah Kabupaten Kutai Barat (Kubar), Provinsi Kalimantan Timur (Kaltim), menggelar malam pisah sambut Komandan Kodim 0912/Kubar, berlangsung di Gedung Aji Tulur Jejangkat (ATJ) Setkab Kubar, Rabu 23 Juli 2025 malam.

Acara ini menandai berakhirnya masa tugas Letkol ZCI Eko Handoyo, sebagai Dandim 0912/Kubar dan menyambut pejabat baru Letkol Inf Doni Fransisco, sebagai Pimpinan Komando Distrik Militer yang mencakupi tirotorial wilayah Kubar dan Mahakam Ulu (Mahulu).

Hadir dalam acara tersebut, Bupati Kubar Fredrick Edwin, Wakil Bupati Kubar H Nanang Adriani, Bupati Mahulu Bonifasius Belawan Geh, diwakili Asisten III Setkab Mahulu Khristina Tening, Wakil Ketua I DPRD Mahulu, Norlili Bulan, Ketua TP PKK Kubar Maria Christina Mozes, serta Forkopimda, kepala SKPD, camat, serta unsur vertikal lainnya.

Acara berlangsung hangat dan penuh apresiasi. Dalam sambutannya, Bupati Kubar Fredrick Edwin mengapresiasi pengabdian Letkol ZCI Eko Handoyo, selama lebih dari dua tahun bertugas. Ia menyebut hubungan antara Kodim dan Pemkab terjalin harmonis, terutama dalam program seperti TMMD dan karya bakti lainnya.

“Kami ucapkan terimakasih atas dedikasi Letkol ZCI Eko Handoyo. Selamat datang kepada Letkol Doni Fransisco. Kami yakin, kerjasama yang sudah baik dapat terus diperkuat untuk memajukan daerah kita Bumi Sendawar Tanaa Purai Ngeriman,” ujar Edwin.

Tampak Wakil Bupati Kubar H Nanang Adriani hadir mendampingi Bupati Kubar Fredrick Edwin dalam pisah sambut Dandim 0912/Kbr di ATJ Setkan Kubar.

Letkol ZCI Eko Handoyo, menyampaikan terima kasih atas dukungan seluruh pihak selama dirinya bertugas di Kubar dan Mahulu. Ia menyebut suasana kerja yang kondusif menjadi kunci keberhasilan tugas-tugas teritorial. “Mohon maaf jika ada kekhilafan, dan mohon doa restu untuk penugasan baru saya,” ucapnya.

Baca juga :

Sementara itu, Letkol Doni Fransisco menyampaikan kesiapan melanjutkan sinergi dengan pemerintah daerah dan seluruh elemen masyarakat diwilayah ini. “Saya tidak bisa bekerja sendiri. Kita adalah satu tim untuk mewujudkan keamanan dan kesejahteraan bersama,” imbuhnya.

Acara ditutup dengan penyerahan cinderamata sebagai bentuk penghargaan, dari Bupati Fredrick Edwin dan Ketua TP PKK Kubar, serta penyerahan cinderamata dari Bupati Mahulu diwakili Asisten I Setkab Mahulu Christina Tening, kepada Letkol ZCI Eko Handoyo, dilanjutkan sesi foto bersama.

Penulis : Vivie

Editor  : Alfian

Loading

error: Content is protected !!