Bupati dan Forkopimda Kukar, Hadiri Panen Raya di Desa Sumber Sari

KUKAR, Swaramediakaltim.com – Kanit Binmas Polsek Loa Kulu Iptu Priyo menghadiri rangkaian acara Panen Raya Padi di Desa Sumber Sari, Kecamatan Loa Kulu, pada Kamis (6/9/2024).

Kegiatan itu dihadiri langsung oleh Danrem 091/ASN, Raya Padi bersama Danrem 091/ASN, Brigjen TNI Anggara Sitompul bersama Poktan Sari Rejeki A. Turut hadir pula, Bupati Kukar, Edi Damansyah dan Kanit Binmas Polsek Loa Kulu.

Dalam sambutannya, Brigjen TNI Anggara Sitompul mengungkapkan rasa syukur dan terima kasihnya kepada para petani yang telah bekerja keras memenuhi kebutuhan pangan negeri.

Ia juga menekankan pentingnya sektor pertanian, khususnya di Kutai Kartanegara, yang berpotensi menjadi salah satu sumber pangan utama bagi Ibu Kota Nusantara (IKN) di masa mendatang.

“Kami sangat bangga dengan para petani kita, karena tanpa mereka, kita tidak akan bisa makan. Kami berusaha memaksimalkan lahan pertanian di Kalimantan Timur untuk mendukung kebutuhan pangan IKN,” ujar Danrem dalam sambutannya.

Setelah sambutan, acara dilanjutkan dengan penyerahan bantuan kepada kelompok tani Desa Sumber Sari. Puncak kegiatan adalah pemotongan padi secara simbolis oleh Danrem 091/ASN, didampingi Forkopimda Kukar dan para undangan.

Suasana kebersamaan tercipta dalam sesi foto bersama dan ramah tamah dengan para petani yang terlihat antusias. (*)

Loading

Related Posts

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Swaramediakaltim.com – Wakil Gubernur (Wagub) Kaltim H Seno Aji didampingi Kepala BPKAD Kaltim H Ahmad Muzakkir, Kepala Inspektorat Wilayah Dr HM Irfan Prananta dan Dirut BPD Kaltimtara H Muhammad Yamin…

Loading

Continue reading
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Swaramediakaltim.com – Wakil Bupati Kutai Barat H.Nanang Adriani,S.PKP.,M.Si, mendorong pihak pengelola SPBU dan APMS untuk melakukan kalibrasi rutin dan menjaga kualitas BBM yang disalurkan kepada masyarakat. Hal itu ditegaskannya saat melakukan inspeksi mendadak (sidak) bersama Tim…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim