Berbagi Keberkahan di Bulan Ramadhan, RS Bhayangkara Balikpapan Gelar Bazar Festi Food

Swaramediakaltim.com – Dalam rangka mempererat hubungan dengan masyarakat dan berbagi keberkahan di bulan suci Ramadan, Rumah Sakit Bhayangkara TK.II Balikpapan gelar kegiatan Bazar Festi Food. Acara ini berlangsung pada 18 hingga 20 Maret 2025.

Kegiatan ini tidak hanya menghadirkan berbagai produk kuliner sehat dan bergizi dari para pelaku UMKM, tetapi juga memberikan layanan kesehatan gratis bagi masyarakat, pasien, dan pengunjung rumah sakit. Selain itu, tersedia pula pengobatan gratis serta pembagian makanan dan takjil gratis sebagai bentuk kepedulian kepada masyarakat Balikpapan.

Kepala RS Bhayangkara TK.II Balikpapan Kombes Priyo mengatakan kami ingin Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan lebih dekat dengan masyarakat. Selain RS. Bhayangkara memberikan pelayanan kesehatan, kami juga ingin berbagi keberkahan di bulan suci ini dengan masyarakat sekitar.

Kegiatan ini menjadi wujud nyata komitmen RS Bhayangkara Balikpapan dalam memberikan pelayanan kesehatan yang berkualitas, tidak hanya bagi anggota Polri tetapi juga untuk seluruh masyarakat serta pengguna asuransi kesehatan lainnya.

Dengan diadakannya kegiatan ini, diharapkan dapat semakin mempererat tali silaturahmi antara rumah sakit dan masyarakat, serta mendukung pengembangan usaha mikro kecil menengah (UMKM) di bidang kuliner sehat, ucap Kombes Priyo.

Masyarakat Balikpapan diundang untuk hadir dan berpartisipasi dalam acara ini guna merasakan manfaat langsung dari layanan yang diberikan serta menikmati berbagai hidangan berbuka puasa yang disediakan.

Semoga kegiatan ini dapat memberikan manfaat luas bagi seluruh masyarakat dan semakin memperkuat peran Rumah Sakit Bhayangkara Balikpapan dalam pelayanan kesehatan yang inklusif dan berkesinambungan. (hms)

Loading

Related Posts

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Swarmediakaltim.com – Dalam rangka persiapan pengamanan Pemungutan Suara Ulang (PSU) Pilkada 2025 di Kabupaten Kutai Kartanegara (Kukar), Batalyon A Pelopor Satuan Brimob Polda Kalimantan Timur menggelar sosialisasi Peraturan Kapolri (Perkap)…

Loading

Continue reading
Rekayasa Lalu Lintas Efektif Tekan Kepadatan Arus Balik Lebaran 2025

Swaramediakaltim.com – Memasuki hari keenambelas pelaksanaan Operasi Ketupat 2025, Kepolisian Republik Indonesia mencatat sejumlah perkembangan penting terkait kondisi arus lalu lintas, angka kecelakaan, serta kebijakan rekayasa lalu lintas yang masih…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim