Bangladesh Tertarik Kembangkan Sektor Pertanian Kaltim

Swaramediakaltim.com – Gubernur Kalimantan Timur H Rudy Mas’ud, menerima kunjungan Duta Besar Bangladesh untuk Indonesia Tarikul Islam, di Kantor Gubernur Kaltim, Selasa (18/3/2025). 

Kunjungan ini bertujuan untuk menjajaki potensi kerja sama perdagangan antara Bangladesh dan Kalimantan Timur, terutama di sektor pertanian.

Dalam pertemuan tersebut, Dubes Tarikul Islam mengungkapkan ketertarikannya untuk mengembangkan sektor pertanian di Kaltim. Ia menilai daerah ini masih memiliki banyak lahan potensial yang dapat dimanfaatkan untuk pertanian.

“Awal kami ingin mengembangkan sektor pertanian di Kaltim,” ujar Tarikul.

Sebagai langkah awal, Bangladesh berencana menggarap 50 ribu hektare lahan pertanian di Kaltim. 

Selain pertanian, Tarikul menyebutkan pihaknya juga melirik sektor perikanan, kelautan, dan pariwisata sebagai bidang kerja sama yang potensial.

Menanggapi hal tersebut, Gubernur Kaltim H Rudy Mas’ud menyambut baik rencana investasi dari Bangladesh dan menyatakan kesiapan daerahnya untuk mendukung pengembangan sektor pertanian.

“Kita siap, bahkan kalau lahannya kurang, kita tambah lagi,” tegas Rudy.

Selain pertanian, Rudy juga menawarkan sektor hilirisasi produk sawit dan energi sebagai peluang kerja sama lain yang dapat dijajaki oleh Bangladesh.

Sekretaris Daerah Provinsi Kaltim, Sri Wahyuni, yang turut hadir dalam pertemuan tersebut, menambahkan Kaltim memiliki berbagai sektor dan komoditas yang dapat dikembangkan untuk kerja sama perdagangan.

“Sektor-sektor seperti perikanan, pertambangan, kelapa sawit, serta industri hilirnya masih potensial untuk dikerjasamakan,” ujarnya.

Bangladesh sendiri merupakan salah satu negara yang banyak mengimpor komoditas dari Indonesia, termasuk batu bara, minyak sawit, alat-alat manufaktur, serta produk olahan lainnya. Dengan adanya rencana investasi ini, diharapkan hubungan perdagangan antara Bangladesh dan Kalimantan Timur semakin erat dan saling menguntungkan.(aya)

Loading

Related Posts

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Swaramediakaltim.com – Pemerintah Provinsi Kaltim menyambut baik sejumlah usulan untuk pengembangan daerah di Kaltim melalui pembentukan Daerah Otonomi Baru (DOB).  Usulan disampaikan langsung kepada Wakil Gubernur Kaltim H Seno Aji…

Loading

Continue reading
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

Swaramediakaltim.com – Pengelolaan sampah di daerah menjadi perhatian serius Pemerintah Pusat terhadap pembangunan daerah. Kenapa demikian, karena melalui pengelolaan sampah yang tepat, maka pembangunan daerah juga baik dan sukses.  “Terima…

Loading

Continue reading

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Berita Lainnya

Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

  • April 16, 2025
Sungai Mahakam Meluap, Ketinggian Air Mulai Merendam Rumah Warga Muara Lawan dan Damai

Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

  • April 16, 2025
Sidak BBM di SPBU dan APMS, Wabup Kubar Temukan Ada Yang Tidak Sesuai Takaran

Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

  • April 16, 2025
Ikuti Entry Meeting LKPD dan LKKL 2024, Wagub Seno Minta Setiap LHP Segera Ditindak Lanjuti

Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

  • April 16, 2025
Wakil Gubernur Seno Aji Terima Forkoda DOB Kaltim

Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

  • April 15, 2025
Jelang PSU Pilkada Kukar Dikawal Ketat Satbrimob Polda Kaltim

Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim

  • April 15, 2025
Pengelolaan Sampah Terbaik, Menteri LH Puji Gubernur Kaltim